Abah Heri datangi warga Gunung Menyan yang kekurangan air bersih

Politik742 Dilihat

InilahOnline.com (Kab.Bogor) – Heri Rahmawanto Ortega yang akrab disapa Abah Heri datangi dua rukun warga (RW) yang berada diwilayah Kampung Babakan, Gunung Menyan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Pasalnya, warga setempat menjerit kekurangan air untuk kebituhan sehari-hari.

Dikatakan, salahsatu warga Yuyun Yuningsih, permasalahan air yang berada ditempat tinggalnya sudah hampir puluhan tahun belum pernah mendapatkan perhatian, baik dari Pemkab Bogor maupun dari pihak perangkat desa setempat

“Seluruh warga disini sejak tahun 1985 hingga kini untuk memenuhi kebutuhan air setiap hari, masih menggunakan aliran mata air yang berada dikaki gunung malang,” ujarnya, Minggu (26/2/17).

Lanjut Yuyun, walau sudah memiliki dua bak penampungan air namun keberadaannya belum bisa memenuhi kebutuhan warga setiap harinya.

“Sudah menjadi kebiasaan setiap hari warga selalu berebut air disini. Walau dalam musim hujan tetap saja air sangat sulit, apalagi saat datang kemarau, pasokan air makin tak ada,” keluhnya.

Menanggapi hal itu, Abah Heri yang akan maju sebagai bakal calon Bupati Bogor itu mengatakan, akan bawa permasalahan ini ke Pemkab Bogor.

“Apabila tidak ada tindak lanjut akan segera bertindak dengan cara gotong royong, bersama masyarakat serta meminta bantuan para dermawan yang tergerak hatinya untuk membantu permasalahan ini,” katanya.

Bahkan bila perlu, tegasnya, akan bekerjasama dengan perusahaan Besar diwilayah tersebut dengan menggunakan dana (CSR) Corporate Social Responsibility. (nicko)