Jawa Barat Masuk 6 Kategori di Anugerah Pesona Indonesia 2017

Daerah459 Dilihat

InilahOnline.com (Bandung) – Provinsi Jawa Barat terpilih dalam nominasi Anugerah Pesona Indonesia 2017 yang diselenggarakan PT. AyoJalanJalan.com bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata RI.

Jawa Barat terpilih dalam 6 kategori Anugerah Pesona Indonesia 2017 yaitu Kategori Surga Tersembunyi Terpopuler yaitu Desa Wisata Bantaragung Kabupaten Majalengka, Kategori Promosi Pariwisata Digital Terpopuler yaitu @disparbud_jabar (Twitter) Provinsi Jawa Barat, Kategori Situs Sejarah Terpopuler yaitu Situs Gunung Padang Kabupaten Cianjur, Kategori Dataran Tinggi Terpopuler yaitu Bukit Seribu Bintang Kabupaten Kuningan, Kategori Tujuan Wisata Baru Terpopuler yaitu Skywalk Kota Bandung dan Kategori Minuman Tradisional Terpopuler yaitu Jeniper Kabupaten Kuningan.

Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, Ida Hernida menjelaskan proses pemilihan dilakukan melalui voting oleh masyarakat umum melalui SMS ke 99368 (berlaku untuk semua operator) maupun melalui website http://anugerahpesonaindonesia.com.

“Voting dilaksanakan terhitung tanggal 1 Juni hingga 31 Oktober 2017,” katanya kepada wartawan di Bandung, Jumat (9/6/2017).

Ida menambahkan caranya, untuk kategori Surga Tersembunyi Terpopuler (Desa Wisata Bantaragung Kabupaten Majalengka) dengan cara Ketik API 1B. Kategori Promosi Pariwisata Digital Terpopuler yaitu @disparbud_jabar (Twitter) Provinsi Jawa Barat dengan cara Ketik API 15C. Kategori Situs Sejarah Terpopuler yaitu Situs Gunung Padang Kabupaten Cianjur dengan cara Ketik API 3I. Kategori Dataran Tinggi Terpopuler yaitu Bukit Seribu Bintang Kabupaten Kuningan dengan cara Ketik API 9C. Kategori Tujuan Wisata Baru Terpopuler yaitu Skywalk Kota Bandung dengan cara Ketik API 10I.

“Sedangkan Kategori Minuman Tradisional Terpopuler yaitu Jeniper Kabupaten Kuningan dengan cara Ketik API 12E,” ujarnya.

Sedangkan untuk pemilihan melalui website vote dengan mengunjungi website http://anugerahpesonaindonesia.com, klik kategori di samping kanan, pilih B untuk Desa Wisata Bantaragung Kabupaten Majalengka, pilih C untuk @disparbud_jabar, pilih I Situs Gunung Padang Kabupaten Cianjur, pilih C Bukit Seribu Bintang Kabupaten Kuningan, pilih I Skywalk Kota Bandung dan pilih E Jeniper Kabupaten Kuningan.

“Kemudian masukan email pengirim lalu klik Vote. Lihat verifikasi terima kasih Anda telah memilih Pariwisata Terpopuler Indonesia sebagai tanda bahwa Voting sudah berhasil dilakukan,” ungkapnya.

Berikut Cara Vote Melalui SMS:

  1. Kategori Surga Tersembunyi Terpopuler (Desa Wisata Bantaragung Kabupaten Majalengka) dengan cara Ketik API 1B.
  2. Kategori Promosi Pariwisata Digital Terpopuler (@disparbud_jabar (Twitter) Provinsi Jawa Barat) dengan cara Ketik API 15C.
  3. Kategori Situs Sejarah Terpopuler (Situs Gunung Padang Kabupaten Cianjur) dengan cara Ketik API 3I.
  4. Kategori Dataran Tinggi Terpopuler (Bukit Seribu Bintang Kabupaten Kuningan) dengan cara Ketik API 9C.
  5. Kategori Tujuan Wisata Baru Terpopuler (Skywalk Kota Bandung) dengan cara Ketik API 10I.
  6. Kategori Minuman Tradisional Terpopuler (Jeniper Kabupaten Kuningan) dengan cara Ketik API 12E.

Sedangkan untuk pemilihan melalui website vote dengan mengunjungi:

  1. Website http://anugerahpesonaindonesia.com
  2. Klik kategori di samping kanan
  3. Pilih B untuk Desa Wisata Bantaragung, Kabupaten Majalengka
  4. Pilih C untuk @disparbud_jabar
  5. Pilih I untuk Situs Gunung Padang Kabupaten Cianjur
  6. Pilih C untuk Bukit Seribu Bintang Kabupaten Kuningan
  7. Pilih I untuk Skywalk Kota Bandung
  8. Pilih E untuk Jeniper Kabupaten Kuningan
  9. Kemudian masukan email pengirim lalu klik Vote
  10. Lihat verifikasi terima kasih Anda telah memilih Pariwisata Terpopuler Indonesia sebagai tanda bahwa Voting sudah berhasil dilakukan.

Pelaksanaan seleksi Anugerah Pesona Indonesia ini diikuti 34 provinsi dengan kriteria 15 kategori yaitu Surga Tersembunyi Terpopuler, Objek Wisata Bersih Terpopuler, Situs Sejarah Terpopuler, Makanan Tradisional Terpopuler, Tempat  Menyelam Terpopuler, Tempat Berselancar Terpopuler, Atraksi Budaya Terpopuler, Festival Pariwisata Terpopuler, Dataran Tinggi Terpopuler, Tujuan Wisata Baru Terpopuler, Kampung Adat Terpopuler, Minuman Tradisional Terpopuler, Objek Wisata Belanja Terpopuler, Objek Wisata Unik Terpopuler dan Promosi Pariwisata Digital Terpopuler. (Hilda S)