Presiden Jokowi Pukul ‘Kohkol’ Tanda Dimulainya Karnaval Kemerdekaan Pesona Parahyangan 2017

Nasional, Wisata610 Dilihat

InilahOnline.com (Bandung-Jabar) – Tepat pukul 14.00 WIB, Karnaval Kemerdekaan Pesona Parahyangan dimulai. Presiden Jokowi Widodo membuka karnaval dengan memukul kentongan atau kohkol.

Dengan mengenakan baju adat Sunda bertema pangeran kesatria, Jokowi dengan didampingi Gubernur Jabar Ahmad Heryawan memukul kentongan (kohkol) sebanyak tujuh kali.

Tanpa memberikan sambutan, terlebih dahulu, karnaval itupun dimulai.

Kendaraan Garuda pertama kali maju paling depan. Tepat dipanggung kegiatan, kendaraan Garuda yang dibuat oleh sejumlah seniman Bandung itupun berhenti untuk kemudian. Presiden dan sejumlah pejabat lainnya naik.

Anak-anak sekolah dasar yang hadir dan sempat membawakan lagu Indonesia Raya pun terus besorak Sorai ketika Jokowi , Aher dan Ridwan Kamil menaiki kendaraan tersebut.

Dan pawaipun kemudian dimulai, dimana kendaraan Garuda berada paling depan, diikuti marching band, pasukan berkuda dan gerakan Pramuka.

Presiden Joko Widodo begitu juga Ahmad Heryawan terus melambaikan tangan dan memberikan senyum kepada para peserta karnaval yang melintas di depan panggung kehormatan.

Terlihat beberapa peserta karnaval juga menyempatkan diri untuk foto bersama dan Presiden Jokowi menyempatkan turun langsung dari panggung kehormatan mendekati rombongan karnaval.

Dari pantauan terlihat, ribuan masyarakat dari berbagai daerah di Jawa Barat serta para wisatawan datang datang ke Bandung, memadati jalur-jalur yang di lalui oleh iring-iringan Kendaraan Kemerdekaan Pesona Parahyangan.

Ribuan peserta karnaval kemudian ikut berjalan menuju ke Alun alun Bandung sebagai titik akhir. (Hilda)

banner 521x10

Komentar