Segudang Prestasi Ditorehkan Siswa-Siswi SMP 6 Negeri Depok

INILAHONLINE.COM, DEPOK — SMP Negeri 6 Depok di Jalan Mandor Samin No. 62, Kalibaru, Kecamtan Cilodong, kota Depok adalah sekolah yang punya segudang prestasi. Tak tanggung-tanggung, prestasi yang ditorehkan sekolah tersebut mulai dari level Kota Depok, Provinsi, hingga Nasional.

Pada 2023 ini, SMP Negeri 6 Depok menorehkan siswa-siswinya menjadi juara di tingkat Daerah, Provinsi hingga Nasional. Sehingga, tidak salah jika orang tua wali murid memilih SMP Negeri 6 Depok untuk anak didiknya.

Wakil Kepala Sekolah SMP Negeri 6 Depok, Ida Rohimah, spd. menuturkan dalam satu tahun ini (2023,-red) siswa-siswi telah meraih beberapa prestasi dari mulai tingkat Daerah hingga tingkat Nasional, salah satunya lomba melukis, lomba bahasa indonesia dan beberapa bidang olahraga beladiri diantaranya, silat, karate, taekwondo.

“Semua siswa-siswi yang berprestasi akan selalu kita suport, sehingga anak-anak didik kami selalu bersemangat. Tidak hanya yang berprestasi saja kami mensuport, yang belum berprestasi pun kami suport biar mereka terpacu bagaimana agar bisa berprestasi,” kata Ida saat ditemui di SMP Negeri 6 Depok, Selasa (21/10-2023).

Ia pun berharap kedepan siswa-siswinya bisa masuk SMA Negeri dengan jalur prestasi (Japres). “Kami selaku guru sebagai pendidik mereka berharap siswa dan siswi kami kedepannya bisa masuk SMA Negeri dengan jalur prestasi dan bisa me jadi orang yang sukses kedepannya,” harap Ida.

Banyaknya prestasi SMP Negeri 6 Depok tersebut membuat SMP Negeri 6 selalu diserbu calon siswa baru di Kota Depok dan sekitamya. Mereka berlomba-lomba masuk ke sekolahan yang ada di Jalan Mandor Samin, Kota Depok tersebut. (Kristan Budi Lukito)