Danramil Wanasari Sedih Melihat Gubug Samsuri

INILAHONLINE.COM, BREBES

Penelusuran Bintara Pembina Desa (Babinsa) Siasem Koramil 03/Wanasari Serda Toni membuat iba dan perhatian seluruh warga Kabupaten Brebes, bagaimana tidak, dalam melakukan Komunikasi Sosial (Komsos) di RT 003 RW 004 Siasem singgah di gubug yang tidak layak untuk dihuni oleh manusia, Rabu (3/4/2019).

Babinsa Siasem Koramil 03/Wanasari Serda Toni saat bersama Pak Samsuri di gubuk nya

Keberadaan gubug tersebut dibenarkan Komandan Koramil 03/Wanasari Kodim 0713/Brebes Kapten Inf Turiman saat dikonfirmasi lewat pesawat telepon menyampaikan bahwa kondisi Samsuri (73) yang memiliki gubug ukuran 4 x 6 meter yang berdiri di tanah milik tol dengan dinding gubug yang terpasang dari seng dan getek (bamboo rakitan), “Genteng nya pun dari bahan asbes yang hampir rapuh dan retak,” ungkap Kapten Turiman.

Kapten Inf Turiman pun menambahkan, dalam kesehariannya bapak yang pernah memiliki istri dan 4 orang anak ini mengandalkan dari hasil jualan pisang yang ditanam di sekitar gubug nya, “Setelah dicerai istrinya dan meninggalkan ke 4 anaknya, Samsuri tinggal sendiri saja digubug yang ia buat sendiri,” ujar nya.

Melalui penelusuran Danramil dengan Babinsa Koramil Wanasari yang ada diwilayahnya merupakan bentuk kepedulian TNI yang cinta terhadap rakyatnya dengan hanya memberikan moril, namun sangat berarti bagi Pak Samsuri.

“Sekarang siapa lagi yang akan memperhatikan ekonomi Samsuri yang berada dalam wilayah Kabupaten Brebes ini?,” tanya Danramil 03/Wanasari.

“Sampai dengan saat ini kondisi Pak Samsuri masih belum mendapatkan hidup layak sebagaimana orang-orang disekelilingnya,” tandas nya.

(Pendim 0713/Brebes)

banner 521x10

Komentar