Danrem 052/Wkr Berikan Wawasan Nusantara Kepada 100 Karayawan Mayora

INILAHONLINE.COM, JAKARTA

Danrem 052/Wijayakrama, Kolonel Agustinus Purboyo memberikan kuliah umum kepada karyawan PT Mayora, di function room PT Mayora, Jalan Daan Mogot, Kalideres, Jakarta Barat, Senin (22/10).

Kegiatan development program tersebut bertemakan “Character Leadership”. Selain materi kepemimpinan, Danrem juga memberikan wawasan nusantara kepada 100 peserta kuliah umum.

Menurut Danrem, setiap orang itu bisa jadi pemimpin. Namun untuk berada di posisi tersebut, harus bisa membangun diri lebih baik dari yang lainnya.

“Seorang pemimpin harus bisa jadi panutan. Dan perang yang paling besar adalah melawan diri sendiri. Untuk itulah introspeksi diri sangat diperlukan,” ujarnya.

Danrem menambahkan, setiap karyawan wajib punya motivasi untuk bisa maju. Hal ini akan berpengaruh pada kinerja yang selalu ingin jadi terbaik.

“Semua diawali dengan mimpi indah, untuk itulah upayakan meraih mimpi indah itu. Kegagalan harus dijadikan motivasi untuk keberhasilan, karena pembelajaran pasti ada hal yang negatif dan positif. Tanamkan jiwa bahwa saya hebat,” tegasnya.

Usai pemberian materi, sesi tanya jawab pun dilakukan antara Danrem dengan peserta yang terdiri dari karyawan jabatan supervisor 70 orang, manager 25 orang dan senior manager lima orang.

Turut hadir mendamping Kasi Ter Letkol Inf Leo Sinaga, Kasi Log Letkol Inf Wira Satria, Kapenrem Mayor Kav Ahmad Sujana. Danramil 06/Kalideres Kapten Inf Edi Suroso.

(Badar)

banner 521x10

Komentar