Dinkes Kab. Bogor Selenggarakan Pemilihan Duta Kesehatan

Megapolitan421 Dilihat

Cibinong – Berbagai inovasi terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Bogor dalam menanggulangi permasalahan pada remaja di wilayah Kabupaten Bogor. Salah satunya adalah kegiatan yang diinisiasi oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor yaitu, pemilihan Duta Kesehatan pada Workshop Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-52 tahun 2016, yang di selenggarakan pada 8-9 November 2016 di Gedung Pusat Inovasi, LIPI, Kecamatan Cibinong. Acara tersebut diikuti oleh pelajar dari SMA/SMK di seluruh Kabupaten Bogor.

Acara yang pertama kali diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor ini juga dalam rangka menyambut Hari Kesehatan Nasional (HKN) yang jatuh pada tanggal 12 November di tiap tahunnya.

Dalam pemilihan tersebut yang terpilih menjadi adalah Duta Kesehatan adalah Muhammad Numan (SMAN 1 Ciseeng) dan Nawwall Arrofaha (SMAN 1 Ciseeng).

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor dr. Camelia W Sumaryana mengatakan, kompleksnya berbagai permasalahan remaja baik di bidang pendidikan , kesehatan , sosial ekonomi, kekerasan dan lain sebagainya tidak sebanding dengan prestasi yang juga banyak dicapai oleh kelompok remaja itu sendiri.  Oleh karena itu diperlukan satu upaya atau strategi yang inovatif dan kreatif untuk dapat mengetahui secara lebih mendalam lagi terhadap  permasalahan-permasalahan serta mencarikan solusi yang terbaik bagi remaja.

“Salah satu strategi yang tepat dalam kaderisasi remaja adalah dengan menjadikan mereka sebagai bagian dari program kesehatan melalui Pemilihan Duta Kesehatan. Duta Kesehatan diharapkan dapat menjadi perpanjangan tangan dan pioniir dalam bidang kesehatan” ujar Camelia

Ditambahkan Camelia, dirinya berharapa kepada Duta Kesehatan yang terpilih secara lebih luas dapat memberikan kontribusi dalam mewujudkan predikat Kabupaten Bogor sebagai Kabupaten Termaju di Indonesia. Hal ini dikarenakan remaja di Kabupaten Bogor merupakan potensi sumber daya manusia yang sangat besar dan bisa berpartisipasi dalam pembangunan di Indonesia pada umumnya dan pada khususnya di Kabupaten Bogor.

“Sesuai visi Kabupaten Bogor menjadi Kabupaten Termaju di Indonesia, dimana meningkatnya kualitas SDM menjadi salah satu pencirinya, maka diperlukan peran serta seluruh elemen masyarakat termasuk para remaja atau pelajar yang menjadi Duta Kesehatan ini. Saya berharap ada kontribusi nyata kepada para Duta Kesehatan, minimal di lingkungan sekolah mereka terlebih dahulu baru dilingkungan luar” pinta Camelia

Sementara itu menurut Duta Kesehatan yang baru saja terpilih yaitu Nawwall Arrofaha, mengatakan bahwa dengan ditunjuknya dia menjadi Duta Kesehatan, pertama dirinya akan mensosialisasikan Perilaku Hidup Sehat dan Bersih (PHBS) kepada teman, guru dan warga di lingkungan sekolahnya.

“Saya akan memperdayakan siswa, guru, dan masyarakat lingkungan sekolah agar tahu, mau, dan mampu mempraktikkan PHBS dan berperan aktif dalam mewujudkan sekolah sehat” terang Nawwall

Hal senada juga diungkapkan oleh Muhammad Numan, selain PHBS yang nantinya akan disosialisasikan, dirinya juga akan mensosialisasikan Kawasan Tanpa Rokok (KTR) di mulai dari lingkungan sekolahnya hingga ke sekolah lain.

“Kita semua sudah tahu orang yang terkontaminasi oleh rokok bias berdampak buruk bagi kesehatan. Apalgi data perokok pasif kalangan remaja/ pelajar juga memprihatinkan. Makanya saya akan memulai dengan sosialisasi kepada teman-teman tentang dampak bahaya rokok, dan kepada orang lain baik di lingkungan sekolah maupun sekitar sekolah agar mengetahui bahwa lingkungan sekolah merupakan Kawasan Tanpa Rokok” ujar Numan (TJR/DISKOMINFO)

banner 521x10

Komentar