Kapolrestabes Semarang, Tidak Melarang Warga Mau Pakai Kaus Apapun dalam Acara CFD

INILAHONLINE.COM, SEMARANG – Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Abioso Seno Aji menegaskan, pihaknya tidak melarang siapapun saja yang mau menggunakan kaos apapun dalam pelaksanaan car free day pada hari Minggu. Namun saat pelaksanaan tidak akan menjadi masalah dan tidak dilarang pihak kepolisian.

”Kalau bicara CFD sebenarnya adalah ruang yang diberikan kepada masyarakat untuk digunakan refresing, olah raga jalan kaki dan jangan sekali-kali ditunggangi untuk kegiatan politik, atau unjuk rasa,”tegas Kapolrestabes Semarang, Minggu (6/5/2018).

Menurutnya, pernyataan itu ia lontarkan setelah ada kabar bahwa CFD ditiadakan karena akan ada pengerahan massa dengan menggunakan kaus bertulis #2019gantipresiden. Pria yang akrab disapa Abi itu kemudian meluruskan.

”Sebetulnya bicara CFD adalah ruang yang diberikan kepada masyarakat untuk refreshing, untuk olahraga, dan tidak boleh ditunggangi untuk kegiatan politik, atau unjuk rasa,”katanya.

Meski demikian, lanjut dia, pihaknya menjelaskan kalau hanya sekedar mengenakan kaos dan kemudian ikut berolahraga, dan refreshing di area CFD hal itu tidak dilarang.

”Yang nggak boleh dilakukan itu adalah kalau di CFD kemudian ada pemaksaan, ada mengolok-olok, persekusi, perundungan. Inilah yang nggak boleh dilakukan kalau sekedar memakai kaos ndak masalah,” terang Abi.

Terpisah, Ketua DPC Partai Gerindra Kota Semarang, Sigit Ibnugroho memastikan tidak ada pengerahan kader Gerindra untuk memadati CFD dengan kaos tersebut.

”Tidak ada instruksi sama sekali, kami dari DPC justru kaget tiba-tiba beredar kabar di medsos bahwa bapak Prabowo hari ini datang ke Semarang.Apalagi datang ke CFD dan rekan-rekan yang ingin bertemu diminta datang dengan kaos tersebut, seketika kabar tersebut sudah saya luruskan bahwa tidak ada,”ujar Sigit.

Menurutnya, dalam kabar seperti ini justru memandang ada pihak-pihak yang ingin memanaskan suasana di Kota Semarang, yang menurutnya sudah aman dan tentram.

Dalam pantauan di Simpang Lima memang ada beberapa orang yang mengenakan kaus hitam dengan tulisan #2019gantipresiden. Namun mereka hanya tampak berfoto-foto tanpa orasi dan tidak melakukan kegiatan apapun.(Suparman)

banner 521x10

Komentar