InilahOnline.com (Kota Bogor) – Karukunan Warga Bogor (KWB) buka bersama dengan anak-anak yatim, sekaligus memberikan santunan. Acara yang digelar di Saung BNR, Senin (19/6/2017) lalu dihadiri sesepuh KWB Dewan Penasehat KWB Herman Surawidjaya, dan tokoh masyarakat yang juga juga pengusaha terkenal di Bogor Adi Cakra.
Sebelum buka bersama acara diisi penyerahan santunan, dan Tausyiah oleh Wakil Ketua Komisi A DPRD Kota Bogor Ustadz H. Najamudin.
Ketua KWB Cabang Kota Tb H. Alek Solihin mengatakan, santunan yatim itu murni digagas oleh KWB “ Ada 50 anak yatim dan yatim piatu, kita santuni, “ kata Alex
Ditanya soal dukungan KWB terhadap Calon yang akan maju dalam Pilkada 2018, Alex menegaskan, KWB akan mendukung penuh semua anggota KWB yang akan maju dalam Pilwalkot mendatang.
“Asal mereka melaporkan ke KWB, InsyaAllah keluarga besar KWB akan kita dukung, “ tegasnya.
Sementara itu Wakil Ketua Komisi A DPRD Kota Bogor Ustadz H. Najamudin berpesan kepada anak – anak yatim untuk mengisi bulan yang tinggal beberapa hari ini agar diisi degan kegiatan – kegiatan postif. “ Mari kita sambut hari kemenangan nanti dengan penuh kesederhanaan. Jangan Konsumtif, sebab, lebaran bukan karena baju yang baru, melainkan hati yang baru yang jernih, “pungkasnya. (iqbal)
Komentar