Menteri Pariwisata Buka Tempat Hiburan dan Edukasi Saloka The Park di Unggaran

INILAHONLINE.COM SEMARANG

Sebuah tempat hiburan dan mainan untuk anak dan orang dewasa dibuka di Ungaran. Tempat hiburan yang bernana ” Saloka The Park” sebagai wahana hiburan tematik dan Edukatif di Desa Lopait, Kecamatan Tuntang, Kabupaten Semarang resmi mulai diperasikan, Sabtu (22/6).

Wahana hiburan di Jalan Fatmawati Tuntang itu, merupakan yang pertama dan terbesar di Jawa Tengah, sehingga diharapkan ke depan mampu meningkat kunjungan wistawan di provinsi ini.

Prosesi pembukaan yang dilakukan secara seremonial Grand opening dan peresmian tersebut, dilakukan oleh Menteri Pariwisata RI DR
Ir Arief Yahya MSc dengan ditandai penandatangan prasasti. Acara tersebut dihadiri pejabat Kabupaten Semarang, Provinsi Jateng dan pejabat tinggi, jajaran Kepolisian, instansi serta tamu undangan.

Menteri Pariwisata Arief Yahya mengatakan, sudah saatnya sekarang ini para wisatawan yang berkunjung di Jateng dan DIY, bisa menikmati lebih lama serta menghabiskan waktunya untuk berwisata di kedua provinsi itu.

“Setelah melakukan kunjungan dan berkeliling lokasi Saloka wahana yang paling menarik adalah wahana Bengak Bengok, karena rombongan pengunjung ikut bermain di wahana ini penuh dengan sensasi,” ujarnya.

Menurutnya, Saloka ini tempatnya sangat menarik dikunjungi karena tempat dan lokasinya mudah dijangkau, serta suasananya yang sejuk dan asri dapat membuat pengunjung lebih nyaman

“Pengunjung yang datang cukup ramai serta bisa menikmati wahana yang ada, bahkan tempat seperti kuliner maupun jualan produk kerajinan harganya cukup relatif bisa dijangkau dan tidak terlalu mahal, semoga Saloka ke depan bisa lebih maju dan bisa menambah wahana menarik lainya,” tuturnya.

Sementara itu Santi pengunjung dari Demak menuturkan wahana yang ada Saloka cukup menarik untuk dikunjungi. Apalagi tempatnya strategis dan dekat dengan lokasi tempat wisata lainnya yang ada di wilayah Kabupaten Semarang.

“Saya datang ke Saloka penasaran serta ingin mencoba semua wahana, yang ada dan cukup puas bisa menikmatinya,” ujarnya.

Di Grand opening Saloka Park ini para pengunjung selain menikmati seluruh wahana juga dihibur oleh penampilan artis ibukota Via Vallen dan Grop Band The Rain.

(Suparman)

banner 521x10

Komentar