Relawan dan Warga Bersihkan Puing-Puing di Lokasi Kebakaran Mantarena

Megapolitan459 Dilihat

INILAHONLINE.COM, BOGOR – Musibah kebakaran yang terjadi pada Senin (12/02/2018) lalu yang menimpa rumah warga di jalan Mantarena RT. 03 RW. 05 Kelurahan Panaragan, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor tidak saja mendapat perhatian dari Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor tetapi juga dari relawan dan masyarakat sekitar.

Hari ini, Kamis (15/2/2018) warga sekitar dibantu relawan BNPB, Muspika, LPM dan aparat Kelurahan bergerak membersihkan puing-puing rumah yang terbakar.

Rika salah satu anggota relawan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengatakan, pembersihan ini dilakukan atas izin pemilik rumah. Sedangkan yang terlibat dalam kegiatan ini kurang lebih sekitar 50 orang. “Kami relawan BNPB, Babinsa, Bhabinkamtibmas, LPM dan aparat Kelurahan serta warga sekitar hari ini kerja bakti membersihkan lokasi kebakaran,” ujarnya.

Rika menerangkan, kerja bakti ini untuk membersihkan barang-barang yang hangus terbakar untuk dibuang. Sedangkan untuk barang-barang yang masih bisa dimanfaatkan akan dipisahkan.

“Sampah dan puing-puing yang dibersihkan selanjutnya akan diangkut oleh petugas kebersihan. Mereka telah menyiapkan satu unit mobil untuk mengangkut sampah dan puing-puing,” ujarnya. (Agha Dwi Rizkianto)

banner 521x10

Komentar