INILAHONLINE.CDOM, CIBINONG – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor meminta aparat penegak hukum (APH) untuk mengusut penyimpangan program Satu Miliar Satu Desa (Samisade)
Pasalnya, DPRD terus mendorong Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor untuk melanjutkan program Samisade, meskipun dibeberapa desa diduga terjadi penyimpangan (korupsi-red) seperti yang dilansir oleh sejumlah media di Bogor.
“Terjadinya penyimpangan anggaran Samisade seperti di Desa Cidokom Kecamatan Rumpin dan Desa Tonjong Kecamatan Tajur Halang, bukan gambaran program Samisade diseluruh desa di Kabupaten Bogor,” ujar Ketua DPRD kabupaten Bogor, Rudy Susmanto kepada awak media.
Menurutnya, dari 416 desa kalaupun ada beberapa permasalahan dirinya yakin permasalahan tersebut tidak menjadi sebuah gambaran di 416 desa. Untuk itu, ia meminta agar Aprat Penegak Hukum (APH) turun tangan untuk menindak dugaan penyelewengan anggaran Samisade tersebut.
“Kalau ada pelanggaran menyangkut peraturan hukum yang berlaku, tentunya kita serahkan sepenuhnya kepada aparat penegak hukum untuk menindak lanjuti dan melaksanakan proses-proses lebih lanjut,” tandasnya.
Namun demikian, Rudy Susmanto meyakini masih ada desa-desa yang menjalankan program Samisade dengan benar dan baik. Karena pihaknya juga harus mengapresiasi desa-desa yang menjalankan program Samisade dengan baik.
“Jangan sampai yang bekerja baik ada 400 desa, yang tidak baik hanya 1 desa, dan seakan-akan 400 desa dianggap tidak baik. Yang baik harus kiat apresiasi yang tidak baik kita evaluasi bersama,” kata anggota Fraksi Partai Gerindra itu.
Rudy juga menyebut, dari sejumlah permasalahan itu ada beberapa desa yang benar-benar belum paham soal pelaksanaan program Samisade, sehingga perlu adanya anggaran untuk pelatihan atau pendampingan agar desa-desa yang belum sepenuhnya mengerti itu, bisa mengerjakan Samisade sesuai dengan aturan yang berlaku.
“Anggaran tersebut harus diiringi dengan anggaran pendampingan atau pelatihan bagi penyelenggara pembangunan di desa dalam melaksanakan Samisade’, pungkasnya. (PH)
Komentar