InilahOnline.com- Partai Kebangkitan Bangsa PKB Kota Bogor akan mengirim 150 peserta untuk ikut serta mensukseskan Silatnas Ulama Rakyat, dengan agenda utama doa untuk keselamatan bangsa, di Ecovention Ancol Jakarta besok.
“Kami akan mengirimkan sekitar 150 peserta yang terdiri dari ulama. Kyai, ustads dan kader perempuan,” ujar Ketua DPC PKB Kota Bogor Heri Firdaus, di Jl. Azzimar II Kawung Luwuk, Kelurahan Tegal Gundil, Bogor Utara, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat (11/11/16).
“Acara ini tidak dipungkiri bagian dari ikhtiar para kyai dan kader PKB untuk membuat suasana jakarta dan indonesia secara keseluruhan tetap aman dan damai,” paparnya.
Acara esok, sambung Firdaus, tidak dipungkiri pula dari akses aksi damai 4 November kemarin, didepan istana harus tetap menjadi perhatian kita semua.
Aspirasi dan unjuk rasa di negara demokratis sah-sah saja dan dijamin konstitusi, namun demikian nilai-nilai keadilan, persaudaraan, perdamaian demi keutuhan NKRI adalah diatas segalanya bagi bangsa insonesia.
tetapi tidak lupa juga kepada seluruh masyarakat Kota Bogor ikut serta medoakan agar, Kota Bogor ini selalu aman dan damai,” harapnya. (nicko)
Komentar