Yayasan Juanda Satu Enam Launching Mobil Sehat Keliling

InilahOnline.com (Kota Bogor) – Peningkatan kualitas pelayanan kesehatan secara menyeluruh ke masyarakat terus dilakukan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor. Pasalnya, kesehatan merupakan salah satu faktor penentu sejahtera atau tidaknya masyarakat. Tak sedikit pula partisipasi dari beberapa stakeholder yang turut berkontribusi membantu Pemerintah dalam meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

Salah satunya Yayasan Juanda Satu Enam yang didirikan beberapa alumni Smansa dari lintas angkatan yang sama-sama memiliki visi misi sama untuk memberikan kontribusi kongkrit kepada masyarakat Kota Bogor. Yayasan ini baru saja melaunching mobil sehat di kawasan CFD pada Minggu (22/10/2017) kemarin.

Ketua Yayasan Juanda Satu Enam Hania Rahma mengatakan, mobil sehat ini nantinya akan digunakan sebagai mobil sehat keliling sekaligus ambulans. Mobil sehat ini akan keliling ke kampung-kampung yang banyak warga miskinnya atau dhuafa, belum terakses pelayanan kesehatan dan mempunyai permasalahan kesehatan. “Rencananya mulai November setiap bulannya keliling ke kampung-kampung. Saat ini kami masih harus mendata mana saja kampung-kampung tersebut,” ujarnya Senin (23/10/2017).

Ia menuturkan, di mobil sehat ini ada banyak pelayanan kesehatan. Mulai dari donor darah pemeriksaan kesehatan, konsultasi kesehatan, konsultasi gizi, konsultasi mental, pengobatan gigi dan mata hingga penyuluhan gaya hidup sehat. “Dokter yang menangani dari anggota yayasan yang memang berkecimpung di dunia kesehatan,” terangnya.

Menurutnya, masalah kesehatan yang belum terselesaikan yakni tentang pengetahuan hidup sehat dan pencegahan dari penyakit yang belum dipahami warga. Padahal kebanyakan dari warga tidak mampu itu pekerjaannya masih serabutan. Sebut saja tukang ojeg, tukang becak, tukang bangunan dan lainnya yang hanya mendapatkan upah harian. “Kalau mereka sakit kan otomatis tidak bisa cari nafkah untuk keluarganya. Maka kami juga akan mensosialisasikan terkait bahaya merokok agar mereka mau berhenti merokok,” imbuhnya.

Hania menambahkan, pada kegiatan soft launching di CFD kemarin sudah terlihat antusias warga. Dengan total ada 300 warga yang hadir di CFD datang ke Mobil Sehat untuk tes kesehatan gratis. Tak ayal, dirinya berharap kegiatan ini bisa disupport Dinkes Kota Bogor minimal dua minggu sekali di CFD. “Tapi kami sudah ada rencana 16 Desember untuk kembali hadir di CFD,” pungkasnya. (M. Iqbal)

banner 521x10

Komentar