Dinilai Pro Umat, HADIST Didukung Ribuan Kyai dan Ustadz

Megapolitan, Politik533 Dilihat

INILAHONLINE.COM, MEGAMENDUNG – Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bogor nomor urut dua, Hj. Ade Yasin – H.Iwan Setiawan (HADIST) di mata kalangan ulama, habaib dan umat Islam di Kabupaten Bogor merupakan calon pemimpin ideal dengan program-programya yang berpihak kepada ulama dan umat serta masyarakat luas.

Pasangan HADIST dalam janji kampanyenya menyatakan akan menjalankan program keumatan, antara lain akan menjadikan Kabupaten Bogor sebagai gerbang Aswaja, meminta nasihat para ulama dan habaib dalam menjalankan roda pemerintahan dan menyusun program pembangunan, mengadakan program Jumat Keliling untuk menyerap aspirasi umat serta mengadakan berbagai kegiatan hari besar Islam secara rutin dan dalam skala besar.

Hal inilah yang membuat sebanyak 1.500 peserta Ittihadul Ulama Wal Asatidz (IHLAS) wilayah zona 3 yakni Ciawi, Megamendung dan Cisarua, merasa tertarik dan menyatakan dukungannya kepada HADIST saat mengikuti acara silaturahmi akbar sekaligus menyambut bulan suci romadhan 1439 H di Hotel Mars Puncak baru-baru ini.

“Ribuan kyai, ustazd, dai dan para tokoh masyarakat dari zona 3, akan memberikan hak suaranya kepada paslon HADIST sebanyak 1 juta suara lebih. Sebab kita melihat pasangan HADIST berpihak pada umat dan programnya sangat realistis serta berkomitmen kuat untuk menyejahterakan warga dan memajukan daerah,” kata Ketua Umum IHLAS, KH. Hidayatullah, ketika ditemui wartawan, Kamis (17/5/2018).

Hal senada juga dikatakan oleh Ustadz A. Maksudin, salah satu peserta IHLAS yang siap memenangkan paslon HADIST pada Pilkada 2018 ini. “Kami sudah sepakat mendukung HADIST untuk periode 2018 sampai 2023 mendatang. Karena kami menilai visi dan misi HADIST dari program unggulan Panca Karsa itu, sangat menyentuh masyarakat dan ingin membangun Kabupaten Bogor lebih maju lagi,” ujarnya.

Sementara itu, Ade Yasin mengatakan, bahwa dirinya sangat berterima kasih atas dukungan yang diberikan kepada HADIST. “Pertemuan ini sudah dua kalinya dengan para alim ulama, kyai, ustadz dan tokoh masyarakat di wilayah selatan. Dan saya juga ingin menjelaskan kembali program yang ditawarkan untuk masyarakat yaitu Panca Karsa,” ungkapnya.

Politisi dari PPP ini mengatakan, bahwa program prioritas yang diusung HADIST semua berpihak kepada masyarakat alias pro rakyat Kabupaten Bogor. “Ini program bukan janji. Dalam program tersebut, kami selalu melihat dan ingin mencarikan solusi atas persoalan yang ada ditengah-tengah masyarakat,” ujarnya.(Piya Hadi)

banner 521x10

Komentar