InilahOnline.com (Kota Bogor) – Wakil Wali Kota Bogor Usmar Hariman didampingi Kepala Dinas Koperasi dan UKM Anas S Rasmana, menerima rombongan Yayasan Desa Tuntas Jambi. Kunjungan yang dilakukan dalam rangka Studi Banding tersebut berlangsung di Paseban Sura Dipati, Balaikota Bogor, Senin (20/02/2017).
Gerakan Desa Tuntas merupakan gerakan independen kota kabupaten di Jambi yang mendorong tercapainya gerakan Desa Emas 2017. Mereka ke Kota Bogor bermaksud belajar terkait dengan 5 pilar yang menjadi dasar pedoman dalam melaksanakan gerakan Desa Tuntas. Diantaranya tentang pembelajaran pemberdayaan ekonomi masyarakat di Kota Bogor.
“Kami sampaikan, Pemerintah Kota Bogor terus berupaya menghidupkan perkoperasian dan menggulirkan dana simpan pinjam yang sudah hampir mencapai 68 Kelurahan,” ungkap Usmar.
Selain menjelaskan tentang pengembangan perkoperasian, pada kesempatan itu Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kota Bogor Anas S Rasmana menjelaskan tentang keberadaan BMT di Kota Bogor yang salah satunya sudah memiliki omset yang luar biasa. Dalam kurun waktu 3 tahun BMT ini sudah mempunyai omset di atas Rp 40 miliar. (humas/Tria/Lani)
Komentar