150 Anggota Korem 052/Wkr Gelar Latihan Penanggulangan Bencana

INILAHONLINE.COM, TANGSEL

Bukan hanya tugas pengamanan, jajaran TNI juga berperan dalam tugas-tugas penyelamatan saat bencana alam. Hal inilah yang menjadi dasar 150 anggota Korem 052/Wkr menggelar latihan penanggulangan bencana, di Situ Pondok Jagung, Tangerang Selatan, Rabu (5/12).

Kasieter Korem 052/Wkr yang bertindak sebagai Koordinator Latihan, Letkol Inf Leo Octavianus MS mengatakan, kegiatan ini untuk melatih dan meningkatkan kemampuan anggota dalam tugas penyelamatan bencana alam, terutama banjir.

“Seluruh anggota melaksanakan dengan semangat dan penuh rasa tanggung jawab. Kita mulai hari ini sampai tanggal 7 Desember latihannya,” ujar Leo.

Leo menargetkan, dengan latihan ini bisa terwujud interoperabilitas satuan wilayah. Dengan begitu sinergitas antara TNI, Pemda dan masyarakat untuk penanggulangan bencana bisa lebih baik lagi.

“Saya selaku kasi teritorial KOREM /052 mewakili Danrem 052/wkr ,akan selalu siap siaga untuk membantu mengatasi dalam penanggulangan bencana tersebut,” tandasnya.

(Badar)

banner 521x10

Komentar