Diakhir Purna Tugas, Satgas Yonif 315/Garuda Kembali Musnahkan 288 Botol Miras

Berita, Daerah, Hankam, Hukkrim808 Dilihat

INILAHONLINE.COM, MERAUKE

Dalam rangka memerangi penyakit masyarakat dan sebagai wujud keprihatinan sekaligus kepedulian terhadap ancaman narkotika. Diakhir purna tugas yang tinggal beberapa hari lagi akan kembali kekesatuan. Satgas Yonif 315/Garuda menggelar acara pemusnahan Miras merek Robinson sebanyak 288 botol hasil sweeping, di jajaran Satgas Yonif 315/Garuda yang dibawa oleh masyarakat tanpa dokumen resmi, pada Jum’at (14/9/18).

Kegiatan pemusnahan yang diadakan di Pos Kout Sota dipimpin langsung oleh Wadansatgas Yonif 315/Garuda Mayor Inf Samuel Yoga, dihadiri oleh Kapolsek Sota, Danpos Satgasban, Kepala Distrik Sota, Tokoh agama, Tokoh masyarakat, serta pejabat kantor CIQ (Custom, Imigration, Quarantine) Bea Cukai, Imigrasi, Barantan, Karantina Perikanan dan Karantina Kesehatan Pelabuhan wilayah kerja Distrik Sota.

Dalam sambutannya Wadansatgas Yonif 315/Garuda mengucapkan terimakasih atas kehadiran para tamu undangan, saya berharap agar seluruh komponen masyarakat menyatukan kekuatan untuk bersatu melawan narkoba, ini merupakan pembuktian dan komitmen Satgas Yonif 315/Garuda dalam rangka memerangi peredaran miras di wilayah penugasan. Kami berjanji akan menekankan kepada Satgas pengganti nantinya untuk dapat melanjutkan berbagai upaya yang telah dilakukan dalam rangka melaksanakan tugas pokok bersama-sama dengan masyarakat perbatasan.

“Mewakili instansi Kepolisian saya mengucapkan terimakasih banyak atas kinerja dan dedikasi Satgas Yonif 315/Garuda, dalam bekerjasama memerangi peredaran miras, ini merupakan bentuk sinergi dan kerjasama yang baik antara TNI dan Polri dalam memerangi peredaran Miras di wilayah Papua khususnya Merauke”. Ungkap Wakapolsek Sota Ipda Pol Wayan Sudarsana.

(Penrem 061/Sk)

banner 521x10

Komentar